
Bu Erni: 13 Tahun Jadi Guru di Pedalaman Hanya Tinggal di Rumah Daun
Kita hadiahkan perjuangan Bu Erni sebagai guru honorer di pedalaman dengan berikan rumah yang layak yuk?
Info Lembaga

Yayasan Rumah Asuh Indonesia
Tentang program
Siapa sangka kalau masih ada rumah yang atap dan dindingnya masih terbuat dari daun seperti ini. Yang lebih miris lagi, rumah ini dihuni oleh seorang pahlawan tanpa tanda jasa dari pedalaman Sumatera..
Sudah 13 tahun Bu Erniati mengabdi sebagai guru honorer dengan harapan upahnya sedikit demi sedikit dikumpulkan untuk berikan rumah yang aman dan nyaman untuk kelima anaknya. Kalau keikhlasan mengajar, tak perlu diragukan lagi. Tiga belas tahun bukan waktu yang sebentar. Ia tetap sabar dan terus memberikan yang terbaik untuk 103 anak didiknya di sekolah.
Namun, kami tak sampai hati rasanya membayangkan Bu Erni selesai mengajar ketika hujan deras lalu pulang ke rumah juga bukan menjadi tempat yang aman dan nyaman untuknya beristirahat. Atap dan dindingnya sudah banyak yang bolong karena hanya terbuat dari daun nifa. Lantainya pun dari papan tipis. Instalasi listrik juga menumpang milik tetangga.
Letak rumah Bu Erni ada di Kec. Sumber Marga Telang, Kab. Banyu Asin, Prov. Sumatera Selatan. Tak jauh dari Sungai Bangka sehingga saat hujan sering terjadi badai yang membuatnya sering cemas—takut keadaan rumahnya memburuk.
Tapi suami dan kelima anaknya selalu menguatkannya. Meski rumahnya hanya seluas 5x5 m, kehangatan tetap terasa karena 7 anggota keluarga di dalamnya saling menguatkan. Sang suami yang bekerja sebagai petani juga terus menguatkan istrinya untuk sama-sama sabar dan terus berusaha untuk tempat tinggal yang lebih layak.
Kakak Baik, Bu Erni sudah 13 tahun mengabdikan dirinya menjagi guru honorer di pedalaman Sumatera dengan penghasilan tak lebih dari Rp500.000/bulannya. Dibantu oleh suaminya yang bertani, tabungan untuk miliki rumah layak tak kunjung terkumpul karena uangnya sering habis untuk menghidupi keluarga dengan kelima anaknya. Kita hadiahkan perjuangan Bu Erni dan keluarganya ini dengan berikan rumah yang layak yuk?
Rumah Asuh
Jl. Cicalengka Raya No. 5
Antapani, Bandung
Belum ada Fundraiser
Ayo jadi bagian dari #JembatanKebaikan dengan membagikan program ini
Berita Terbaru
Belum ada berita
Lembaga belum membuat berita terbaru
Donatur
Lihat SemuaHamba Allah
3 tahun yang lalu
Rp 20.000

Hamba Allah
3 tahun yang lalu
Rp 1.000