BANGUN PESANTREN TAHFIDZ PERTAMA DI PULAU SINABANG-ACEH

BANGUN PESANTREN TAHFIDZ PERTAMA DI PULAU SINABANG-ACEH

Bangunkan para hafidz Pulau Sinabang Aceh pesantren pertamanya yuk?

Dana tersedia
Rp. 0

Info Lembaga

Yayasan Pesantren Quran Taqwa

Yayasan Pesantren Quran Taqwa

Akun Terverifikasi

Tentang program

Pesantren Tak Bergedung

Namanya, Pesantren Tahfidz Miftahul Jannah. Sudah setahun pesantren tak bergedung ini terbentuk di Pulau Sinabang, Aceh. Terdapat 3 kelas di dalamnya; Kelas Iqra, Kelas Tahsin (memperbaiki bacaan),dan Kelas Takhfidz (hafalan). Sudah ada 10 calon penghapal Al-Quran yang bergabung di dalamnya.

Sayangnya, pesantren ini tidak memiliki bangunan sendiri, tak ada lahan. Di samping itu, warga hanyalah buruh tani yang juga tidak berdaya menghadapi tekanan ekonomi, apalagi untuk membangun sebuah pesantren.

Alhasil, 3 guru honorer dan kesepuluh santriwatinya melakukan penghapalan Al-Quran di Balai Desa dengan risiko terpaksa meninggalkan Balai Desa ketika ada rapat warga di Balai Desa.

“Kami tidak bisa fokus belajar kalau di ruangan ini dipenuhi masyarakat untuk mengadakan rapat…” jelas salah satu ustadz sukarelanya.

Membutuhkan Asrama

“Para santri mengatakan kami sangat sulit dalam penghapalan Al-Quran karan kalau kami pulang pergi setiap hari, pertama mereka lelah, kedua, mereka tidak bisa fokus menghapal Al-Quran. Memang sewajarnya para penghapalan Alquran mereka dibina di satu tempat. Memang harus diasramakan.” Jelas Ustad lagi saat menceritakan kebutuhan darurat para penghapal Al-Quran di sana.

Melihat cuaca yang terik dan perjalanan jauh dan berbatu, kami mengerti mengapa para santriwati penghapal AL-Quran itu bisa begitu merasa kelelahan dan tidak bisa fokus jika harus pulang pergi setiap hari dari rumah mereka ke balai desa.

Balai desa pun tidak dalam kondisi yang layak. Bangunannya terbuat dari kayu yang ternyata juga sudah lapuk sehingga banguanan tersebut akan berayun ketika kita berjalan di dalamnya.. Plafonnya juga sudah lepas, sehingga hujan, angina, dan teruk matahari masuk begitu saja ke dalam ruangan. Bangunan tersebut sudah bagaikan tak beratap.

Akan tetapi, takdir tampaknya berkata lain. Kini, bersama mereka dan sebuah masjid terbakar pada pertengahan Ramadhan lalu dan sudah diputuskan bahwa tanahnya akan dijadikan tempat untuk membangun pesantren Miftahul Jannah ini.

Kini, sudah ada lahan dan kini kita sudah bersama mereka. Bangunkan para hafidz Pulau Sinabang Aceh pesantren pertamanya yuk?

Semoga setiap huruf Al-Quran yang mereka hafal dan ucapkan menjadi ladang pahala kita di akhirat kelak. Aamiin.

Disclaimer : Informasi dan opini yang tertulis di halaman program ini adalah milik lembaga (pihak yang menggalang dana) dan tidak mewakili Amalsholeh.com.

Fundraiser

Lihat Semua
Zinedine Zidane

Zinedine Zidane

Berhasil mengajak 52 orang untuk berdonasi
Rp 966.680

Yuk jadi Fundraiser
program ini

Berita Terbaru

Lihat Semua

06 Aug 2024

Pencairan Dana Rp 1.419.288

Bismillah

Terima kasih kepada donatur yang telah ikut berpartisipasi dalam program "BANGUN PESANTREN TAHFIDZ PERTAMA DI PULAU SINABANG-ACEH". Semoga kebaikan Baoak dan Ibu balas berlipat.

Dana yang dicairkan akan digunakan untuk pembelian bahan material bangunan

HA

Hamba Allah

3 minggu yang lalu

Rp 1.000

HA

Hamba Allah

3 minggu yang lalu

Rp 1.000

HA

Hamba Allah

3 minggu yang lalu

Rp 1.000

HA

Hamba Allah

3 minggu yang lalu

Rp 25.000

HA

Hamba Allah

3 minggu yang lalu

Rp 1.000

Program telah berakhir