
Bangun Jembatan Layak Untuk Anak Anak Bisa Sekolah
Jembatan Satu Satunya Yang Bisa Di Lewati Sudah Miring Dan Putus, Yuk Jadi Jembatan Kebaikan Tak Terputus Bagi Warga Pelosok
Info Lembaga

Yayasan Jampang Peduli
Tentang program
"Ketika Jembatan Sudah Putus, Terputuslah Aktifitas Kami Dengan Dunia Luar" Kondisi alam di wilayah Cianjur selatan yang memiliki banyak daerah Perbukitan dan Sungai membutuhkan banyak jembatan untuk menghubungkan satu daerah dengan daerah lainnya.
Namun, karena kurangnya infrastruktur jembatan yang terbangun, banyak warga masyarakat yang membuat jembatan seadanya untuk menghubungkan mereka dengan daerah lainnya.
Akan tetapi ada juga jembatan saat ini kondisinya sangat memprihatinkan dan membahayakan warga, terutama anak-anak sekolah yang melewati jembatan ini. Apalagi kala musim hujan datang debit air sungai dengan cepat naik.
Jembatan ini adalah satu-satunya akses warga untuk pergi ke kebun, ke pusat kota untuk membawa hasil tani, dan sering juga di lewati anak sekolah dan sering sekali orang tua siswa merasa was was ketika anaknya pergi ke sekolah dan melewati jembatan gantung ini.
Bagaimana tidak was-was anak-anak mereka bertaruh nyawa untuk pergi ke sekolah. Ancaman jembatan bisa putus kapan saja di depan mata, tapi mereka tak punya pilihan demi anak-anaknya bisa mendapatkan pendidikan.
Satu tahun sudah jembatan ini tidak bisa di lewati oleh kendaraan bermotor dan hanya bisa di lewati oleh pejalan kaki saja. Itu juga tidak lebih dari 3 orang anak-anak atau 2 orang dewasa. Kondisi jembatan sudah miring dan alasnya terbuat dari bambu yang sudah rapuh. Sudah saatnya diganti sebelum memakan korban yang bisa terjatuh ke sungai.
Kendaraan yang ingin menyebrang ke kampung sebelah terpaksa harus memutar lebih jauh lagi karena kondisi jembatan yang sudah rapuh dan tidak bisa di lewati oleh kendaraan roda dua. Hanya jembatan inilah yang menghubungkan Desa sukaraharja dan Desa waringinsari, sekaligus penghubung antar Kec. Takokak dan Kec. Kadupanak. Kondisinya yang sudah tak layak membutuhkan perhatian kita semua.
#OrangBaik, maukah jadi pahlawan untuk adik-adik siswa dan warga Sukaraharja, kab cianjur agar bisa menyebrang dengan aman? Mari gotong-royong bangun jembatan, dengan cara:
1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”
2. Masukkan nominal donasi
3. Pilih metode pembayaran GO-PAY, Jenius Pay, LinkAja, DANA, Mandiri Virtual Account, BCA Virtual Account, atau transfer Bank (transfer bank BNI, Mandiri, BCA, BRI, BNI Syariah, atau kartu kredit) dan transfer ke no. rekening yang tertera.
Fundraiser
Lihat Semua
Indonesia Maju

Pele
Cahaya Masa Depan
Yuk jadi Fundraiser
program ini
Berita Terbaru
Lihat Semua12 Feb 2025
PEMBANGUNAN JEMBATAN GANTUNG
Assalamualaikum izin kami melaporkan, sebelumnya jembatan gantung di kp. Citaropong Kecamatan Surade Kabupaten Sukabumi terputus karena terbawa arus banjir
Assalamualaikum orang baik, izin kami melaporkan pembangunan jembatan gantung yang ada di pelosok sukabumi, berikut kami lampirkan dokumentasi di bawah ini


Kami ucapkan terimakasih kepada orang baik yang sudah memberikan donasinya melalui halaman galang dana ini.
Terimkasih#orangbaik
Donatur
Lihat SemuaHamba Allah
2 hari yang lalu
Rp 10.000
Hamba Allah
1 minggu yang lalu
Rp 3.000
Hamba Allah
2 bulan yang lalu
Rp 5.000
Hamba Allah
2 bulan yang lalu
Rp 26.000
Hamba Allah
2 bulan yang lalu
Rp 10.000